Rabu, 20 September 2017

Macam-macam Aliran Bonsai

Berdasarkan gaya dasar dan gaya kombinasi dalam seni bonsai, maka
berkembanglah beberapa aliran baru dalam bonsai. Adapun aliran tersebut adalah :

• Aliran naturalis
Aliran yang menekankan bentuk alami, di mana tanaman, masih terlihat
bentuk wajar seperti tanaman tua pada umumnya di alam.

• Aliran impresionis
Aliran yang menekankan bentuk bonsai keseluruhan secara sepontanitas.

• Aliran ekspresionis
Aliran yang menekankan bentuk penjiwaan yang mempunyai maksud dan
arti tertentu bagi yang melihatnya. Seolah-olah bonsai yang ditampilkan menyampaikan pesan tersembunyi.

• Aliaran surealis
Aliran ini menekankan bentuk yang dapat dikategorikan tidak wajar lagi.
Penamilan bonsai ini tergolong kontenporer dan dapat menimbulkan
imajinasi tertentu bagi yang melihatnya.
Meskipun aliran-aliran diatas terdapat dalam seni bonsai, tetapi bonsai
tidak boleh lepas dari prinsip-prinsip dasarnya. Unsur keindahan dan kesan alami tetap diutamakan. Sehingga perkembangan aliaran akan tetap sejalan dengan seni
bonsai.

Gambar diambil dari google

Tidak ada komentar:

Posting Komentar